Kamis, 24 November 2016

Satu Juta Mobil Bertambah di Indonesia Setiap Tahunnya



Mobil baru sedang dipamerkan (Foto by autobild.co.id)
IndoNewz.com – Tidaklah mengherankan jika jalanan pada kota-kota di Indonesia menjadi macet karena di sesaki kendaraan bermotor. Pertumbuhan jumlah kendaraan bermotor, khususnya mobil semakin meningkat seiring dengan baiknya pertumbuhan ekonomi di Indonesia saat ini.
Dilansir dari catatan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), jumlah mobil baru yang terjual di Indonesia tiap tahunnya di atas satu juta unit. Angka itu diprediksi akan terus bertambah seiring dengan jumlah penduduk Indonesia yang cukup besar.

Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi, memaparkan contoh penjualan mobil di tahun 2013 yang mencapai 1.229.902 unit. Diperkirakan tahun ini penjualan mencapai angka 1,05 juta unit. Untuk tahun depan, prediksi penjualan mobil akan meningkat tipis pada jumlah 1,1 juta unit.

Gaikindo juga menambahkan bahwa 25 persen dari jumlah kendaraan tersebut perlu mendapat uji kelayakan. Artinya dari 1 juta kendaraan, 250 di antaranya harus mendapat uji kelayakan (KIR). Bila dilakukan penghitungan dari tahun 2005 – 2015, ada sekitar 2,3 juta kendaraan yang harus mengikuti uji KIR. Bila dalam satu tahun uji KIR dilakukan sebanyak dua kali, maka jumlahnya menjadi 4,6 juta kendaraan.

Maka itu, Gaikindo sebagai perwakilan dari Agen Pemegang Merek mobil di Indonesia menyampaikan kewajibannya untuk melakukan aftersales dan uji KIR guna menjaga fisik mobil.

Source : viva.co.id

0 komentar:

Posting Komentar

 
close
Peduli dan Berbagi