Kamis, 09 Maret 2017

Comeback Sempurna Barcelona dan Dortmund

Hasil leg kedua 16 besar UCL (Gambar by tempo.co)
IndoNewz.com - Pertandingan leg ke-2 babak 16 besar Liga Champions Eropa tersaji pada Kamis (9/3/2017). Laga panas tersaji di Camp Nou kala Barcelona menjamu Paris Saint Germain (PSG). Barcelona punya misi sulit untuk mengejar ketinggalan agregat 4-0 setelah pada leg pertama PSG sukses mengalahkan Barcelona.

Bermain di Camp Nou membuat Barcelona mengambil inisiatif menyerang sejak menit awal. Pertandingan baru berjalan 2 menit, Luis Suarez sukses mencetak gol melalui sundulan berkat umpan dari Rafinha. Gempuran Barcelona terus berlanjut hingga pada menit ke-40, pemain PSG Layviin Kurzawa salah mengantisipasi tendangan Iniesta dan bola masuk ke gawang sendiri. Barcelona unggul 2-0 di babak pertama.

Pelanggaran terhadap Neymar di kotak pinalty membuat wasit menunjuk titik putih. Messi yang menjadi penendang sukses membawa Barcelona unggul 3-0 pada menit ke-50. Edinson Cavani sempat membuat PSG menjauh dari Barcelona setelah mencetak gol pada menit ke-62. Barcelona yang butuh tambahan tiga gol tampak sulit mengejar ketertinggalan.

Harapan Barcelona terjadi pada menit ke-88 setelah Neymar mencetak gol lewat tendangan bebasnya. Pada menit ke-91, wasit menilai pemain PSG Marquinhos melanggar Luis Suarez di kotak terlarang dan memberi Barcelona pinalty kedua. Neymar yang menjadi eksekutor sukses mencetak gol keduanya. Unggul 5-1 membuat agregat menjadi imbang 5-5, namun PSG masih unggul gol tandang atas Barcelona.

Keajaiban Barcelona terjadi pada penghujung laga setelah tendangan bebas Neymar berhasil dimanfaatkan oleh Sergi Roberto menjadi gol. Barcelona yang menang 6-1 berhal lolos ke delapan besar setelah unggul agregat 6-5 atas PSG.

Susunan pemain :
Barcelona : Ter Stegen; Pique, Mascherano, Umtiti; Rafinha (ROberto, 76'), Busquets, Iniesta (Turan, 65'), Rakitic (Andre Gomes, 84'); Messi, Suarez, Neymar.

PSG : Trapp; Meunier (Krychowiak, 90'), Thiago Silva, Marquinhos, Kurzawa; Rabiot, Verratti, Matuidi; Lucas Moura (Di Maria, 55'), Cavani, Draxler (Aurier, 75').

Pada pertandingan lainnya, Dortmund membutuhkan kemenangan untuk membalikan keadaan setelah pada leg pertama Dortmund harus mengakui keunggulan Benfica 1-0. Bermain di Signal Iduna Park, tak butuh waktu lama bagi Dortmund untuk mencetak gol. Pada menit ke-4 Aubameyang sukses mencetak gol setelah meneruskan umpan dari Pulisic.

Hingga babak pertama usai skor 1-0 tak berubah. Pada menit ke-59, Dortmund menambah gol lewat tendangan chip Pulisic yang menerima umpan Piszczek. Pada menit ke-61, Aubameyang mencetak gol keduanya setelah menerima umpan dari Schmelzer dan membawa Dortmund unggul 3-0.

Aubameyang benar-benar menjadi bintang setelah mencetak hattrick pada menit ke-85. Menerima umpan silang Erik Durm, Aubameyang sukses mencetak gol keempat Dortmund dan membuat Dortmund lolos ke babak selanjutnya unggul agregat 4-1 atas Benfica.

Susunan Pemain :
Dortmund : Burki; Piszczek, Bartra, Sokratis (Ginter, 88'); Durm, Weigl, Castro, Schmelzer; Pulisic, Aubameyang (Schurrle, 86'), Dembele (Kagawa, 81').

Benfica : Moraes; Semedo, Lindelof, Luisao, Eliseu; Pizzi, Samaris (Zivkovic, 74'); Almeida, Salvio (Jonas, 64'), Cervi (Jimenez, 82'); Mitroglou.

Sumber : bola.net

Tag : dortmund bs benfica, barcelona vs psg, leg kedua 16 besar liga champion, hasil pertandingan barcelona vs psg, hasil pertandingan dortmund vs benfica, indonewz, indonewz.com

0 komentar:

Posting Komentar

 
close
Peduli dan Berbagi