Sabtu, 04 Februari 2017

Pelaku Perusakan Karang Raja Ampat Masih Belum Diketahui

Perusakan terhadap karang di Raja Ampat (Foto by tribunnews.com)
IndoNewz.com - Bila mendengar kata 'Raja Ampat' pasti akan terbayang dengan tempatnya yang begitu indah, membuat siapapun pasti ingin berkunjung ke sana. Keindahan pesona alam bawah lautnya membuat mata tak berhenti untuk mengaguminya.

Raja Ampat merupakan destinasi wisata yang terkenal di Papua Barat. Namun sayangnya kebesaran nama Raja Ampat tercemar akibat ulah orang-orang jahil yang dengan sengaja melakukan corat-coret pada karang.

Diketahui karang yang teridentifikasi dirusak berada di Pulau Kri, Raja Ampat, Papua Barat. Terdapat tiga karang yang dirusak, seperti dalam gambar berikut ini :

Foto by travel.detik.com
Foto by travel.detik.com
Sampai saat ini, Dinas Pariwisata Raja Ampat dan UPTD Kawasan Konservasi Bawah Laut Raja Ampat, masih melakukan penyelidikan dan pencarian oknum yang tidak bertanggung jawab itu. Adrianus selaku Kepala UPTD Kawasan Konservasi Bawah Laut Raja Ampat, mengatakan bahwa karang dan laut merupakan karunia alam sebagai sumber kehidupan.

Karena dari lautlah, masyarakat Raja Ampat bisa memancing ikan untuk dimakan. Kawasan Raja Ampat juga menjadi tujuan dari para wisatawan yang mengakibatkan ekonomi masyarakat di sana bisa lebih baik. Adrianus juga menghimbau kepada wisatawan yang datang untuk bersikap dengan baik dengan tidak melakukan pengrusakan.

Menanggapi berita karang yang dirusak, Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya mengatakan kalau kasus vandalisme seperti ini bukan yang pertama kali terjadi. Pelakunya harus segera ditemukan agar hal ini tidak mudah dilakukan dan tidak akan terulang lagi. Tidak menutup kemungkinan, kalau Menpar sendiri yang akan menangkap pelakunya.

Melakukan corat-coret pada karang dapat mengakibatkan kematian karang. Karena itu, sebagai langkah pencegahan, dirinya menghimbau kepada Badan SAR untuk melakukan penjagaan terhadap daerah-daerah yang rawan.

Sumber : travel.detik.com

Tag : raja ampat, karang raja ampat, karang raja ampat dicoret-coret, karang raja ampat rusak, indonewz, indonewz.com

0 komentar:

Posting Komentar

 
close
Peduli dan Berbagi