Senin, 27 Februari 2017

Konsep dan Tujuan Baru Dari Operasi Simpatik 2017

Operasi Simpatik akan berlangsung 1-21 Maret 2017 (Foto by tribunnews.com)
IndoNewz.com - Bagi pengguna kendaraan bermotor, diharapkan untuk melengkapi surat-surat kendaraannya dan mematuhi peraturan dalam berlalu lintas. Hal ini guna menghadapi operasi simpatik yang akan berlaku mulai 1 Maret - 21 Maret 2017.

Korps Lalu Lintas Kepolisian Republik Indonesia (Korlantas Polri) membenarkan tentang operasi simpatik serentak di wilayah Indonesia. Lebih lanjut mengenai operasi simpatik tersebut, Kombes Pol Chrysnanda Dwi Laksana selaku Kabid Bin Gakkum Korlantas Polri menjelaskan kalau operasi simpatik tersebut merupakan kegiatan dari kepolisian yang berupaya untuk memberdayakan, membangun kemitraan, kepekaan, serta kepedulian, hingga kesadaran mengenai keamanan dan ketertiban berlalu lintas.

Namun ada yang berbeda dari Operasi Simpatik tahun 2017 ini, kalau di tahun-tahun sebelumnya pelanggar akan dikenakan tindakan berupa teguran sampai tilang, kali ini tidak demikian. Pada tahun 2017 ini, tujuan dari operasi simpatik untuk membuat masyarakat lebih simpati kepada polisi.

Menurut Kepala Bagian Operasional Korlantas Polri, Kombes Pol Benjamin mengatakan cara-cara yang akan membuat masyarakat lebih simpati kepada polisi. Misalnya polisi akan melakukan edukasi ke sekolah-sekolah atau bisa juga memberikan pelayanan terbaik di Satpas SIM.

Lalu ada juga kegiatan yang dilakukan selama operasi simpatik diadakan, seperti edukasi cara aman berangkat ke sekolah sampai kepada program safety riding yang memberikan himbauan kepada masyarakat tentang cara berkendara yang sesuai dengan prosedur keselamatan.

Konsep operasi simpatik tahun 2017 ini tidak lagi berbentuk razia seperti tahun-tahun sebelumnya. Namun pihak kepolisian masih bisa melakukan penindakan terhadap pengguna kendaraan yang melanggar peraturan di jalan. Tetapi tindakan yang dilakukan oleh polisi seperti teguran sampai tilang dilakukan di luar operasi simpatik.

Sumber : otomania.com

Tag : operasi simpatik 2017, korlantas polri, polisi gelar operasi simpatik, fungsi operasi simpatik, tujuan operasi simpatik, indonewz, indonewz.com

0 komentar:

Posting Komentar

 
close
Peduli dan Berbagi