Minggu, 03 Desember 2017

Resmi Gabung Dengan Selangor FA, Evan Dimas dan Ilham Udin Pamerkan Nomor Punggung Barunya

Evan Dimas dan Ilham Udin resmi gabung dengan Selangor FA (Foto by indosport.com)
IndoNewz.com - Usai kompetisi Liga 1, teka-teki terkait masa depan pemain Bhayangkara FC Evan Dimas Darmono dan Ilham Udin Armayn terjawab sudah. Keduanya secara resmi bergabung dengan klub Malaysia Super League (MSL), yakni Selangor FA.

Evan Dimas dan Ilham Udin resmi bergabung mulai Minggu (2/12/2017 dengan durasi kontrak selama satu tahun. Evan Dimas dan Ilham Udin menjadi pemain Indonesia keenam yang pernah memperkuat tim berjuluk Gergasi Merah itu. Sebelumnya sudah ada Ristomoyo Kassim, Bambang Pamungkas, Elie Aiboy, dan Andik Virmansyah.

Evan Dimas dan Ilham Udin memamerkan nomor punggung barunya
Dalam akun instagram Selangor FA, @selangorfans_official, Evan Dimas akan mengenakan nomor punggung 6 seperti yang biasa digunakan di Timnas Indonesia atau Bhayangkara FC. Sedangkan Ilham Udin akan mengenakan nomor punggung 18.

Terkait kedatangan dua pemain baru asal Indonesia, Pelatih Selagor FA Pachaiappan Maniam mengaku sangat puas. Keduanya dinilai akan mampu memberikan perbedaan bagi Selangor FA. Dengan usia yang masih muda, Evan Dimas dan Ilham Udin akan menjadi tambahan amunisi yang sangat baik.

Maniam menilai bahwa pemain muda yang direkrut dari Indonesia memiliki kecepatan, dan dalam hitungan detik mereka mampu melakukan sesuatu. Selain itu dengan pola permainan yang dimiliki Selangor FA, yang mengandalkan serangan cepat dan pergerakan yang cepat saat bertahan, keduanya dinilai sangat cocok untuk membuat tim lebih baik lagi.

Sumber : bola.lputan6.com

Tag : selangor fa, liga super malaysia, malaysia super league, evan dimas darmono, ilham udin armayn, evan dimas dan ilham udin gabung dengan selangor fa, bhayangkara fc, indonewz, indonewz.com

0 komentar:

Posting Komentar

 
close
Peduli dan Berbagi